Sukses


4 Alasan Sofa Putih Tetap Jadi Andalan

Warna putih merupakan warna netral yang cocok dikombinasikan dengan warna apapun.

Liputan6.com, Jakarta Warna putih seringkali dihindari banyak orang dalam pemilihan furnitur terutama sofa karena rentan kotor dan cepat kusam. Padahal warna ini memiliki karakter kuat yang akan membuat hunian Anda terlihat lebih elegan dan mewah.

Sebelum memilih sofa warna lain, pertimbangkan empat hal berikut. Dijamin Anda tak akan menyesal memilih warna putih untuk sofa di ruang keluarga Anda.

Timeless

Sama halnya dengan warna hitam, warna putih tak akan lekang dimakan waktu. Putih akan selalu menjadi tren sepanjang masa. Tak hanya dalam dunia desain interior, tapi juga fashion, dan sebagainya, Sofa putih akan membuat hunian Anda lebih modern dan tak ketinggalan zaman.

Agar tak terlihat monoton Anda dapat melengkapinya dengan cushion berwarna pastel, atau animal print. Anda juga dapat memberikan sentuhan tanaman hijau di sekitar ruang.

Tambahkan Karpet

Untuk melengkapi dan mempercantik tampilan ruang, Anda dapat menambahkan karpet untuk alas lantai. Karpet juga bisa menjadi penyeimbang warna sofa. Anda dapat memilih karpet bermotif terang.

Selain itu, Anda dapat memilih tekstur karpet seperti wol, flur, atau karpet sulam untuk menambah kenyamanan penghuni. Ada baiknya sesuaikan dengan tema ruangan.

(Simak juga: Tips Pilih Sofa Ruang Tamu yang Berkualitas)

Mudah untuk Didekorasi Ulang

Memilih sofa berwarna putih akan memudahkan Anda jika suatu saat ingin mengubah dekorasi ruang. Sebab, warna ini cocok dengan banyak pilihan konsep dekorasi, seperti edgy, Scandinavian, kontemporer, dan sebagainya.

Dengan begitu Anda tak perlu pusing lagi untuk mengganti kulit sofa untuk dekorasi berbeda. Hemat, kan?

Serasi dengan Semua Warna

Warna putih merupakan warna netral yang cocok dikombinasikan dengan warna apapun. Anda bisa mengombinasikannya dengan warna pastel yang sedang menjadi tren, warna mencolok, bahkan warna-warna gelap sekalipun.

Warna putih akan menyeimbangkan tampilan ruang. Kombinasi warna bisa Anda implementasikan pada cushion, karpet, ornamen, atau dinding ruang. Dinding ruang berwarna navy akan menjadikan sofa putih Anda vocal point pada hunian. Ruang keluarga Anda juga menjadi instagramable!

Warna putih yang terang juga cocok diterapkan pada rumah minimalis berukuran kecil, agar ruang yang terbatas bisa terlihat lebih lapang. Tertarik mencari rumah dengan dua kamar tidur? Simak pilihannya dengan harga mulai Rp300 jutaan di sini!

Sumber: Rumah.com

Foto: Pixabay

Rina Susanto

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.