Sukses


Hati-Hati, Ini Lokasi Sarang Kuman di Tempat Kerja Anda!

Kuman dan bakteri di kantor ternyata bukan berasal dari lantai atau toilet saja, melainkan dari peralatan kantor yang ada di meja Anda juga.

Liputan6.com, Jakarta Ruangan di kantor Anda mungkin terlihat bersih, apalagi cleaning service rutin membersihkan toilet dan mengepel lantai setiap pagi.

Tapi, kuman dan bakteri di kantor ternyata bukan berasal dari lantai atau toilet saja, melainkan dari peralatan kantor yang ada di meja Anda juga. Tanpa Anda sadari, bakteri ini akan menempel di tangan Anda dan terbawa hingga ke rumah.

Masalahnya di atas meja kerja ada sekitar 200 bakteri penyebab penyakit. Seperti dikutip dari Rumah.com, berikut adalah beberapa peralatan kantor yang harus Anda waspadai.

Lift

Yakin, OB membersihkan lift kantor? Mungkin hanya menyedot debu dari karpetnya, tapi belum tentu kan mengelap dinding lift.

Saat lift penuh sesak, kadang pengguna lift harus menyender pada dinding, sehingga keringat dan kotoran dari pakaian menempel di dinding. Belum lagi tombol lift yang disentuh banyak jari penggunanya.

Jadi, cucilah tangan Anda begitu sampai di ruangan kantor.

Peralatan menulis

Meski kotak alat tulis Anda penuh dengan berbagai bolpen, pensil, dan peralatan lainnya, pasti Anda hanya menggunakan satu buah bolpen, sementara alat tulis lainnya jarang Anda sentuh.

Akibatnya debu pun menumpuk di kotak alat tulis, dan tak mungkin, kan OB membersihkan meja kerja hingga seluruh sudutnya apalagi hingga membersihkan kotak alat tulis Anda.

Untuk itu, keluarkan isi bok atau kotak pensil Anda lalu lap bagian dalamnya dengan tisu basah. Setelah kering, Anda bisa memasukkan alat tulis kembali.

Gelas dan piring

Gelas yang Anda gunakan untuk minum di meja kerja sekilas terlihat bersih. Apalagi setiap hari gelas selalu dicuci oleh OB. Masalahnya, pernahkah Anda melihat kondisi pantry tempat mencuci peralatan makan?

Beberapa pantry cenderung memiliki bak cuci piring yang kotor dan membiarkan spons cuci piring terendam air sabun. Akibatnya, bakteri pada spons ikut menempel pada piring dan gelas yang dicuci.

Jadi, setiap kali Anda akan menggunakan gelas, sendok, dan alat makan kantor, cuci kembali alat makan itu atau bilas dengan air panas dispenser.

Keyboard komputer

Akui sajalah, Anda sering, kan, makan atau ngemil di depan meja kerja. Dengan cueknya pun Anda tetap mengetik dan memegang mouse dengan jari yang berminyak.

Remah-remah makanan dan minyak yang menempel di sela-sela keyboard akan mengundang bakteri dan jamur untuk berkumpul di area keyboard tersebut.

Bersihkan keyboard maksimal setiap minggu dengan menggunakan kuas atau slime pembersih keyboard.

Meja kerja

Tak jauh beda dengan kondisi keyboard, meja kerja yang jarang dibersihkan juga mengandung ratusan bakteri. Apalagi jika Anda membiarkan buku, file, atau kertas menumpuk di atasnya.

Sela-sela kertas menjadi rumah yang nyaman bagi bakteri dan debu. Masukkan buku atau kertas ke dalam laci meja dan biarkan meja agak lapang sehingga memudahkan Anda bergerak sekaligus membersihkannya.

Sebelum digunakan, lap meja kerja dengan tisu.

Foto: Pixabay

Rina Susanto

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.