Sukses


Cara Cegah Asap Pembakaran Sampah Masuk ke Rumah

Paling kesal jika tetangga rumah sudah membakar sampahnya. Masalahnya asap yang dihasilkan dari membakar sampah tercium hingga rumah Anda.

Liputan6.com, Jakarta Paling kesal jika tetangga rumah sudah membakar sampahnya. Masalahnya asap yang dihasilkan dari membakar sampah tercium hingga rumah Anda.

Alhasil aroma asap membuat ruangan berbau tak sedap, bahkan berisiko menyebabkan sesak napas. Menegur langsung tetangga memang cara efektif, tapi Anda tentu tak ingin akhirnya malah tetangga menjadi tersinggung dan kesal. Agar kondisi udara di rumah tetap segar, lakukan cara seperti dilansir Rumah.com berikut:

Gunakan kipas angin

Nyalakan kipas angin di teras rumah Anda untuk mencegah asap masuk ke dalam rumah. Setidaknya angin dari kipas akan membuat asap mengalir ke udara luar.

Selain itu, begitu Anda melihat asap bakaran sampah mulai membubung, segera tutup jendela dan pintu rumah Anda agar asap tidak ikut masuk ke dalam rumah.

Buka jendela

Saat api mulai padam dan asap berkurang, Anda sudah bisa membuka kembali jendela rumah namun tetap nyalakan kipas angin agar asap tidak masuk ke dalam rumah. Nyalakan pula kipas angin yang ada di dalam ruangan untuk mengeluarkan bau asap yang mungkin terjebak di dalam ruangan.

Nyalakan aroma terapi

Agar aroma di dalam ruangan tidak menjadi pengap dan menyesakkan, gunakan pengharum ruangan. Pilih yang aromanya lebih kuat namun tetap lembut saat Anda hirup baunya. Misalnya, aroma cendana, kayu manis, lyang-lyang, lavender, jeruk, dan melati.

Bersihkan peralatan rumah tangga berbahan kain

Asap seringkali tidak langsung hilang hanya dengan menggunakan pengharum ruangan dan membiarkan jendela terbuka.

Anda harus mencuci tirai, sarung bantal, dan membersihkan karpet dengan vacuum untuk menghilangkan sisa aroma yang masih tersimpan. Masalahnya aroma ini adalah karbondioksida yang memberikan efek negatif bagi paru-paru Anda.

(Simak juga: Mencegah Timbulnya Alergi di Rumah)

Cuci peralatan rumah tangga

Bersihkan celah jendela dengan lap basah untuk menghilangkan partikel debu dan asap yang menempel. Lalu, cuci peralatan rumah tangga, seperti furnitur dan peralatan makan.

Untuk furnitur tak perlu heboh, cukup dilap dengan kain bersih yang ditambahkan desinfektan.

Saat ini, banyak perumahan baru membangun lingkungan yang bersih dan sehat, dengan sistem cluster. Tertarik memiliki rumah baru? Simak pilihan rumah baru di seluruh Indonesia dengan harga di bawah Rp500 Juta di sini.

Foto: Rumah.com /Getty Images

Rina Susanto

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Video Terkini