Sukses


Taktik Jitu Usir Bau Rokok di Dalam Rumah

Kadang, meski sudah merokok di teras atau halaman rumah, bau rokok tetap saja berhasil menyelinap masuk.

Liputan6.com, Jakarta Anda mungkin sudah melarang siapa pun yang masuk ke rumah Anda untuk merokok di dalam rumah. Namun, kadang meski Anda, pasangan, atau tamu rumah sudah merokok di luar rumah, tetap saja aroma rokok dapat masuk ke rumah.

Masalahnya bau rokok tak hanya memenuhi ruangan, tapi juga menempel di tirai, karpet, atau sofa dan menetap di sana.

Padahal menghirup asap rokok berisiko mengganggu bernapasan dan memicu kelainan jantung pada janin untuk wanita hamil. Yuk, hilangkan bau rokok dengan cara ini.

Langkah 1

Mulailah dengan membuka jendela dan pintu lalu nyalakan kipas angin ke arah luar ruangan sehingga bau asap rokok yang tertinggal di dalam ruangan segera mengalir ke luar. Jangan menutup jendela jika bau asap belum benar-benar hilang.

Langkah 2

Keluarkan bantal bantal sofa dan karpet di dalam rumah Anda lalu jemur di bawa sinar matahari. Biarkan selama 1-2 jam hingga bau rokok yang tersisa di permukaan benda-benda tersebut hilang.

Langkah 3

Bersihkan permukaan furnitur yang terpapar asap dengan kain basah, lalu lap kembali dengan kain kering.

Untuk beberapa furnitur yang berbahan kain dan tidak bisa Anda keluarkan untuk dijemur, sebaiknya segera hilangkan debunya dengan vacuum. Misalnya, tirai jendela, sofa besar, dan karpet besar yang digunakan sebagai alas furnitur.

Langkah 4

Bersihkan lampu di ruangan Anda. Pasalnya nyala lampu dapat menyerap asap rokok, sehingga debu dan asap akan menempel di permukaannya.

Copot lampu dari tempatnya lalu lap dengan kain kering bersih.

Langkah 5

Untuk sofa kulit, basuh permukaannya dengan kain yang sudah dicelupkan ke dalam campuran cuka, air, dan soda kue. Keringkan kembali permukaan sofa dengan kain kering.

Langkah 6

Tuangkan kopi atau teh bubuk ke dalam mangkuk kecil lalu tempatkan di beberapa sudut rumah. Teh dan kopi efektif untuk menyerap bau asap di dalam ruangan.

Masukkan pula beberapa tanaman di dalam pot ke dalam rumah agar bau asap cepat terserap.

Langkah 7

Cuci seluruh kain yang sudah Anda gunakan untuk membersihkan sisa bau asap rokok, dan sapulah lantai rumah Anda untuk mencegah sisa pembakaran rokok yang mungkin tertinggal di lantai.

Foto: Pixabay

Sumber: Rumah.com

Rina Susanto

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.