Sukses


Cara Efektif Bersihkan Rumah Sendiri

tak semua kegiatan bersih-bersih yang Anda lakukan dapat benar-benar efektif. Terutama jika kebiasaan Anda yang justru menambah kotor.

Liputan6.com, Jakarta Saat libur biasanya menjadi waktu yang paling pas untuk membersihkan barang-barang di rumah. Mulai dari pakaian, jendela, hingga furnitur.

Masalahnya tak semua kegiatan bersih-bersih yang Anda lakukan dapat benar-benar efektif. Terutama jika kebiasaan Anda yang cenderung berpotensi menambah kotor rumah belum diubah.

Agar kegiatan bersih-bersih Anda tidak sia-sia maka perhatikan hal-hal seperti yang dirangkum Rumah.com berikut ini.

Tidak membedakan alas kaki

Jika Anda menggunakan alas kaki atau sandal di dalam rumah, pastikan Anda memang hanya menggunakan sandal tersebut di dalam.

Jadi meski Anda hanya keluar rumah sebentar, misalnya untuk membuka pintu garasi atau membuang sampah di tempat sampah depan rumah, segera copot sandal rumah dan gantilah dengan sandal luar.

Biar bagaimanapun, sandal yang sudah digunakan di luar rumah mengandung kuman dan bakteri yang akan membuat rumah Anda ikut kotor.

Membersihkan jendela saat cuaca sangat panas

Begitu Anda menyemprotkan cairan pembersih jendela ke kaca saat matahari tengah bersinar terik, maka udara panas akan membuat cairan menjadi cepat kering sehingga menimbulkan noda pada kaca jendela.

Noda ini biasanya akan susah dibersihkan, apalagi jika jendela Anda sangat kotor. Jadi jika ingin membersihkan jendela, tunggulah hingga cuacanya agak sejuk atau sinar matahari tak lagi menyengat.

Menggunakan kemoceng untuk membersihkan debu

Kemoceng sama sekali tidak berfungsi untuk membersihkan debu di atas furnitur Anda. Pasalnya kemoceng hanya memindahkan debunya ke tempat lain bukan benar-benar menghilangkannya.

Bahkan sebagian debu yang menempel pada kemoceng malah akan tersebar ke furnitur lainnya. Jadi bersihkan lapisan furnitur dengan kain yang sudah dibasahi air sebelumnya lalu lap kembali dengan kain kering.

Membersihkan lantai keramik hanya dengan pel

Ada beberapa lantai keramik yang sebaiknya sedikit disikat dengan spons untuk menghilangkan kotoran disela-selanya. Misalnya keramik kamar mandi dan teras.

Saat akan membersihkan, biasakan mengoleskan keramik dengan cairan pembersih lebih dulu. Lalu diamkan agar kotorannya terangkat. Setelah itu barulah Anda memolesnya dengan spons dan membilasnya dengan air bersih.

Foto: Pixabay

Rina Susanto

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Video Terkini