Sukses


Berkebun dengan Bahan-bahan dari Dapur

Benda-benda dari dapur Anda dapat dimanfaatkan untuk kesuburan kebun Anda. Mudah dan murah!

Liputan6.com, Jakarta Bahagia rasanya jika kita punya kebun pribadi di rumah. Tak perlu besar, yang penting dapat memuat beberapa tanaman dan pohon favorit Anda. Apalagi jika Anda suka memasak, Anda bisa mengambil bahan-bahan seperti cabai atau tomat dari kebun sendiri.

Nah, jika dari kebun bisa membantu dapur Anda ngebul, begitu juga sebaliknya. Benda-benda dari dapur Anda dapat dimanfaatkan untuk kesuburan kebun Anda. Mudah dan murah, bukan? Sebab, Anda tak perlu lagi merogoh kocek untuk membeli pupuk dan peralatan kebun lainnya.

Tapi, tak semua bahan-bahan di dapur dapat digunakan. Agar tidak salah, berikut beberapa bahan yang bisa Anda manfaatkan, seperti dikutip dari Rumah.com.

Cuka

Bahan yang satu ini biasanya digunakan untuk penyedap rasa makanan Anda. Nah, cuka juga ternyata bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan rumput liar yang sering muncul pada kebun Anda. Jika biasanya Anda memerlukan waktu lama untuk memotong atau mencabut rumput-rumput tersebut, cobalah menyemprotkan cuka. Tapi, Anda harus telaten dalam melakukannya, sebab cuka tidak sampai mematikan rumput sampai ke akarnya.

Cairan Pembersih Cuci Piring

Satu hal yang cukup menjengkelkan dalam kebun adalah munculnya hama yang bisa merusak tanaman dan membusukkan bunga dan buah. Nah, daripada Anda membeli pestisida, coba akali dengan menggunakan cairan pembersih cuci piring. Caranya, cukup campurkan dengan air, lalu semprotkan ke tanaman Anda.

Ampas Kopi

Mulai sekarang, jangan langsung buang ampas kopi, karena ternyata dapat menyuburkan tanah. Ampas kopi dapat memberi nutrisi dan menambah kapasitas air pada tanah. Jadi, tingkat drainase tanaman terjaga dengan baik.

Baking Soda

Bahan yang satu ini serba guna. Tak hanya penting untuk membuat kue, tapi juga sering menjadi bahan untuk menghilangkan noda pada perabotan rumah.

Selain itu, bubuk yang disebut soda kue ini juga bisa dimanfaatkan untuk kebun Anda. Salah satunya untuk menghilangkan powdery mildew, jamur berbentuk serbuk yang sering muncul pada daun bawang, stroberi, dan apel.

Cara menggunakannya adalah dengan mencampur satu sendok makan baking soda, satu sampai tiga sendok teh minyak hortikultura, dan satu galon air. Lalu, semprotkan pada tanaman yang terkena jamur.

Bubuk Cabai

Salah satu perusak dan pengganggu kebun Anda adalah tikus. Salah satu trik yang dapat dilakukan untuk mengusirnya adalah dengan menebarkan bubuk cabai pada tanaman Anda. Bubuk pedas in akan mengganggu paru-paru serta kulit mereka.

Cangkang Telur

Bagian ini biasanya langsung dibuang begitu telur kuning dan putihnya dikeluarkan. Sekarang, coba Anda kumpulkan terlebih dahulu. Sebab, kandungan kalsium pada cangkang ini akan membantu kesuburan tanaman tomat Anda yang sering busuk pada bagian bawah.

Cara paling ampuh adalah dengan menghancurkan cangkang hingga halus, lalu taruh dalam plastik dan masukkan ke dalam freezer. Saat Anda ingin menanam tomat, campurkan cangkang telur ini ke dalam tanah.

Astrid Septriana

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Video Terkini