Sukses


Trik Menyimpan Mainan Lego di Rumah

Jika Anda memiliki anak-anak yang cukup fanatik mengoleksi mainan ini, menyimpannya dengan baik adalah langkah yang bijaksana.

Liputan6.com, Jakarta Bagi anak-anak, Lego memiliki berbagai manfaat seperti mengembangkan keterampilan, kreativitas, imajinasi, kemampuan analisis, serta melatih motorik halus.

Jika Anda memiliki anak-anak yang cukup fanatik mengoleksi mainan ini, menyimpannya dengan baik adalah langkah yang bijaksana.

Simak beberapa ide yang ditulis Rumah.com dalam mengorganisir Lego di rumah Anda.

Gunakan Rak

Tips Menyimpan Lego- Rak

Pilih rak yang cukup panjang untuk menyimpan semua mainan Lego. Pasang rak tersebut sesuai tinggi anak—tidak terlalu tinggi dan juga tidak terlalu rendah. Hal ini agar anak dapat dengan mudah mengambil dan mengembalikan mainan tersebut ke tempat asalnya.

Pajang Mini-Figure

Tips Menyimpan Lego - Mini Figure

Di bagian ujung rak, Anda bisa memajang koleksi mini-figure dengan menaruhnya di dalam sebuah bingkai. Dengan demikian, anak dapat melihat semua karakter yang dimilikinya dengan jelas serta lebih mudah mengambilnya. Tambahkan kotak peralatan di bawahnya untuk menyimpan aksesori atau bagian lain.

Susun Brosur Manual Lego

Tips Menyimpan Lego - Brosur Manual

Susun dengan rapi brosur manual Lego dalam sebuah folder dan berikan label untuk memudahkan pencarian. Taruh folder tersebut di samping kontainer tempat menyimpan mainan.

Cara Klasifikasi

Tentukan dengan sistem apa mainan tersebut akan diklasifikasi, apakah berdasarkan ukuran, warna atau tema set? Kebutuhan tempat penyimpanan juga bergantung pada berapa umur anak dan bagaimana kebiasaannya mengambil mainan-mainan tersebut: apakah mengumpulkan semua bagian Lego jadi satu tempat atau membaginya menjadi beberapa tempat.

Sisakan Ruang Lebih

Ketika anak-anak pertama kali memiliki Lego, tidak ada yang menyangka bahwa koleksi tersebut akan bertambah banyak. Maka jika Anda membuat sistem penyimpanan, pastikan selalu ada ruang lebih untuk barang-barang baru sehingga tidak perlu mengorganisir semuanya dari awal lagi

Zona Penyimpanan

Meskipun masing-masing bagian dari Lego sudah diklasifikasi, selalu ada waktu dimana anak-anak sudah terlalu lelah untuk melepaskan bagian-bagian dan menaruh sesuai dengan tempatnya. Di sinilah fungsi zona penyimpanan, dimana anak bisa menaruh Lego tersebut untuk sementara waktu dan bisa segera membereskannya bila area tersebut sudah terlalu penuh.

Mudah Dipindahkan

Setiap anak suka membawa mainan mereka dan tidak suka bila harus dimainkan diam pada satu titik. Tempat penyimpanan yang memiliki roda akan membuat anak-anak lebih mudah untuk mengambil bagian Lego serta ketika membereskannya. Jika anak Anda senang berpergian keluar rumah sambil membawa Lego kesayangan, siapkan satu kontainer berukuran kecil dan memiliki roda untuk menyimpan Lego tersebut.

Ajak Anak Berpartisipasi

Anak-anaklah yang akan bermain (dan merapikannya), biarkan anak Anda membantu memutuskan bagaimana cara menyimpan koleksi Lego mereka. Bila mereka memiliki perencanaan yang baik, biasanya mereka akan lebih taat dengan sistem penyimpanan yang berjalan.

Mita Agustina

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.