Sukses


Contek Desain Langit-langit Rumah Industrial

Material langit-langit merupakan salah satu pengaruh terbesar agar gaya industrial di dalam interior hunian terasa lekat. Oleh karena itu, s

Liputan6.com, Jakarta Belakangan ini gaya industrial untuk desain interior hunian semakin digemari masyarakat Indonesia, termasuk beberapa selebriti ternama seperti Teuku Zacky dan Daniel Mananta. Keduanya sama-sama mengaku tergoda dengan desain ini karena ciri khasnya yang unik dan playful.

Pesona industrial memang mampu menarik perhatian, terlebih karena pemilik tidak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk mendesainnya. Tampilannya yang raw, urban, namun tetap modern ini juga cocok dipadukan dengan desain lain diantaranya minimalis dan tropis.

Gaya industrial yang orisinil umumnya diciptakan melalui beberapa material seperti palet baja beton, plat stainless steel, baja dan cermin, serta batu bata ekspos. Sementara penambahan unsur kayu berguna untuk menghadirkan kesan yang lebih hangat pada ruangan.

Untuk menciptakan tampilan yang semakin menawan, sentuhan industrial juga bisa dihadirkan melalui perabotan, pencahayaan, atau aksesoris ruangan. Dan jangan lupa, material langit-langit yang digunakan pun merupakan salah satu pengaruh terbesar agar gaya industrial terasa lekat. Simak inspirasi dari Rumah.com di bawah ini!

Material kayu

(Sumber: freshome.com)

Material kayu sebagai pengganti papan gispum pada plafon idealnya disandingkan dengan interior rumah bergaya rustic. Struktur kayu pada bagian langit-langit harus sengaja diekspos, seperti yang terlihat pada gambar di atas. Akan tetapi rupanya kayu juga bisa digunakan untuk memperkuat gaya industrial dengan penyusunan yang lebih rapi.

Tanpa plafon

(Sumber: houzz.com)

Salah satu elemen dari desain industrial adalah fitur sistem bangunan seperti saluran pipa, pemanas dan ventilasi. Ketiga bagian yang mudah ditemukan pada pabrik tua ini dibiarkan terekspos, tanpa adanya penutup, sehingga ruangan seperti tak memiliki plafon. Berbeda dengan pabrik modern yang lebih mengedepankan fungsional bangunan, sehingga elemen tersebut disembunyikan dalam dinding.

Semen plesteran

(Sumber: houzz.com)

Bila menginginkan tampilan ruang berbeda, pengaplikasian semen yang hanya diplester sebagai langit-langitnya pas menjadi dekorasi baru untuk gaya industrial. Minta tukang bangunan profesional untuk membuatnya melengkung seperti gambar. Desain ceiling seperti ini layak diterapkan pada ruang keluarga dan ruang makan.

Material seng

(Sumber: houzz.com)

Sebenarnya penggunaan seng perlu pertimbangan matang, karena sifatnya yang mampu membuat sebuah ruang terasa panas, terutama saat siang hari. Akan tetapi untuk rumah yang berlokasi di kawasan pegunungan yang terkenal dengan cuaca dingin, seng sebagai material langit-langit cocok dipadukan untuk hunian bergaya industrial.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.